Akhir Bulan Juli 2018, warga Lombok dikejutkan dengan rangkaian gempa yang berlangsung satu bulan lebih. Daerah yang terparah terkena gempa adalah wilayah Lombok Utara, karena beberapa kali gempa, pusatnya berada di wilayah sana. Ada juga wilayah Lombok selain di Lombok Utara, seperti Lombok Timur. Wilayah ini sebelumnya merupakan wilayah yang tenang-tenang saja, akan tetapi setelah gempa, tiba-tiba warganya menjadi panik, apalagi setelah lebih dari satu bulan masih saja terus terjadi gempa susulan.
Salah satu tempat yang akan dikenang adalah kantor. Selama tujuh tahun ini, saya setiap pagi sekitar jam 07,30 sampai dengan jam empat sore berada di sini. Sungguh tidak dapat dibayangkan sebelumnya karena tempat tersebut tiba-tiba menjadi kenangan. Saya sudah yakin bahwa gedung tersebut akan dihancurleburkan menjadi tidak bersisa. Penghancuran gedung juga seolah simbol mengubur masa lalu yang terukir indah didalam gedung tersebut.
Hanya dalam waktu satu bulan, bangunan tersebut menjadi tidak dapat digunakan karena akan membahayakan jiwa bagi yang ada didalamnya. Bayangkan ketika melangkahkan kaki pertama kali didalam ruangan, kita akan dibayangi akan kejatuhan benda-benda yang masih menggantung yang siap terjatuh kapan saja. Atau kaki kita, ketika lantai yang sebelumnya berupa keramik halus, tiba-tiba saja di situ banyak sisa-sisa runtuhan yang berasal dari potongan-potongan bangunan, seperti kayu, kaca, genting, plafon, dan bahkan potongan paku ada disana.
Semoga nanti dengan berdirinya gedung baru akan mengubur segala kejelekan yang selama ini berada di kantor, dan dengan berdirinya gedung baru akan memunculkan kebaikan-kebaikan yang baru yang akan membuat siapa saja yang bekerja disana menjadi lebih produktif.
|
Kantor kehutanan terkena dampak gempa Lombok |
|
Kantor kehutanan terkena dampak gempa Lombok |
|
Kantor kehutanan terkena dampak gempa Lombok |
|
Kantor kehutanan terkena dampak gempa Lombok |
|
Kantor kehutanan terkena dampak gempa Lombok |
|
Kantor kehutanan terkena dampak gempa Lombok |
|
Kantor kehutanan terkena dampak gempa Lombok |
|
Kantor kehutanan terkena dampak gempa Lombok |
|
Kantor kehutanan terkena dampak gempa Lombok |
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
No Porn, Racism, Sadism