Tampilkan postingan dengan label Medical. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label Medical. Tampilkan semua postingan

Kamis, 19 November 2020

Tips Meningkatkan Imun Kesehatan Jiwa

Semakin baik tingkat kesejahteraan  seharusnya akan meningkatkan kualitas kesehatan seseorang. Dalam dua puluh tahun ini, penduduk Indonesia mengalami kenaikan pendapatan. Dalam teori, orang yang memiliki penghasilan lebih, akan memudahkan akses mereka pada fasilitas kesehatan, pendidikan, dan kesenangan. Sehingga orang dengan pendapatan lebih sudah dipastikan secara fisik dapat terlihat dengan kasat mata, misalnya kulit akan terlihat glowing alias cerah merona karena perawatan yang intens. Akan tetapi dari itu semua, masyarakat maju  cenderung rentan depresi. Singkat kata, fisik boleh bagus tapi jiwa rapuh. Orang modern  lebih merasa khawatir dengan waktu yang akan berjalan. Mereka cenderung menggunakan perhitungan logika, sehingga mereka lebih banyak berpikir. Mereka terpengaruh oleh perhitungan angka-angka dan data-data lain yang seolah menentukan nasib mereka dimasa yang akan datang. Oleh karena itu masyarakat modern rentan terhadap gangguan depresi. Biasanya orang akan mengabaikan kesehatan jiwa  dari pada kesehatan fisik. Beberapa orang bilang bahwa "tiada kesehatan tanpa sehat jiwa". Tapi tidak selamanya kata-kata mutiara tersebut benar sih😁😁

Tips untuk menambah imun kesehatan jiwa yaitu jalan-jalan ke alam  liar. Hal yang tidak didapatkan dari kebanyakan orang sekarang ini adalah kebebasan menghirup udara segar yang hanya bisa diperoleh dari berpetualang. Mendengarkan angin dari balik pohon-pohon besar merupakan pengalaman tersendiri. Berkeliling sepanjang aliran sungai menjadikan badan kita lelah akan tetapi dibayar dengan kepuasan batin karena dapat mendengar dengan jelas suara gemercik air yang menenangkan. Belum lagi ketika secara tidak sengaja menemukan tebing tinggi dimana di sana terdapat air terjun yang mengalirkan air bak selimut besar yang menutup tebing. Belum lagi suara burung liar yang sedang bernyanyi seolah bebas mengekspresikan nada-nadanya. 







air terjun senaru lombok utara

Rabu, 11 Mei 2016

Ngeteh

Hujan masih terus berlangsung selama istirahat siang. Saya rupanya terlambat ke kantor setelah istirahat karena hujan. Sembari duduk didalam kamar, saya juga menonton TV untuk menghalau rasa suntuk. Setelah beberapa lama kemudian, hujan mulai menunjukan akan berhenti walaupun masih ada gerimis. Saya lantas memaksakan diri untuk menembus gerimis. Dengan risiko nanti saya bisa pusing. Jaraknya sih tidak jauh, kalau naik sepeda sekitar satu menit sampai. Saya langsung mengambil sepeda yang masih ter parkir didalam mes. Kemudian saya menuntun sepeda keluar untuk saya pakai ke kantor. 

Rupanya benar prasangka saya sebelumnya, kepala saya sedikit pusing karena mungkin tadi saya menembus gerimis dari mes menuju kantor tanpa menggunakan payung. Sesampai didalam kantor, untuk membaca jurnal sepertinya tadi Saya  kurang konsentrasi. Tidak seperti biasanya saya pusing seperti ini, mungkin karena beberapa waktu yang lalu saya melakukan perjalanan panjang ke Kebumen. Saya tidak memaksakan untuk menyelesaikan tugas saya pada ketika itu, Saya berusaha bekerja sesuai dengan kemampuan diri saya. Saya hanya membaca hal yang sesuai dengan pekerjaan yang ringan saja, seperti membaca jurnal yang sudah pernah saya baca, ya hanya untuk mengingat-ngingat saja, tidak begitu berat jika dibanding dengan harus membaca hal yang baru.

Rupanya hati kecil saya memberontak ingin keluar dari zona tidak nyaman ini. Setelah berpikir akhirnya saya memutuskan untuk membuat teh hangat. Teh celup masih ada di meja sebelah, tinggal memanaskan air saja di dispenser. Teh yang tersisa merupakan teh hijau, tahu sendiri kalau teh hijau diminum dalam keadaan perut kosong dapat mengakibatkan lambung perih, kebetulan tidak jauh dari mushola ada kantin dan stok roti masih ada. Saya mengambil roti seharga Rp 2.500,-. Rotinya lumayan saya suka. Rotinya berisi coklat dan pisang. Setelah saya dapat roti itu saya bergegas menuju ruangan untuk meminum teh yang telah saya buat sebelumnya. Dan saat itu teh dalam kondisi yang sedang enak-enaknya ketika masih hangat. Saya tidak mau meninggalkan momen ini, langsung saya minum. Dan setelah itu tubuh mengeluarkan keringat, dan ini pertanda bahwa, tubuh saya bereaksi dan terasa hangat di tengah hujan. 

Selasa, 13 Mei 2014

Indonesia Masih Relatif Aman dari Bahaya Alkohol

Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) pada Tahun 2010 menyatakan bahwa 2,5 juta kematian per tahun disebabkan oleh alkohol. "Hampir 4% dari semua kematian di seluruh dunia," kata laporan itu, "dikaitkan dengan alkohol, lebih besar dari kematian yang disebabkan oleh HIV / AIDS, kekerasan atau TB." Mengingat data pemerintah akun, survei yang dilakukan oleh WHO, dan sumber-sumber lain, laporan ini memberikan gambaran tentang konsumsi alkohol di 193 negara anggota organisasi. Menurut WHO, tingkat konsumsi umumnya tertinggi di negara maju dan tingkat konsumsi terendah umumnya terendah di negara-negara dengan populasi Muslim besar seperti Indonesia, Malaysia, dan Negara-negara Timur Tengah.

Alkohol yang dikonsumsi dalam berbagai bentuk (seperti bir, anggur dan roh). Berdasarkan data dari WHO , Russia menempati urutan pertama dari jumlah alkohol yang dikonsumsi perkapita penduduk. Sedangkan Indonesia memiliki tingkat konsumsi alkohol yang rendah. Berikut gambar yang bisa disajikan.



Perubahan konsumsi alkohol diseluruh dunia mengalami pasang naik/surut, sedangkan di Indonesia menunjukan tanpa bisa diprediksi. Tetapi, saya rasa nilai-nilai agama yang dianut sebagian besar masyarakat Indonesia akan membatasi tingkah laku masyarakat untuk mengonsumsi alkohol.


Berdasarkan jumlah kandungan alkohol dalam darah, Indonesia masih menunjukan tingkat yang relatif rendah yaitu dalam ambang batas normal.




Selasa, 25 Februari 2014

Tips Mudah Mencegah Penyakit Flu

Penyakit flu mudah menjangkiti siapa saja terutama orang yang berpenyakit  anemia , serta rendahnya tingkat vitamin B12 dan / atau asam folat dalam tubuh. Hal kecil yang perlu dilakukan antara lain :

A. Sebelum Terjangkit Flu

Mencuci tangan adalah hal yang mudah dilakukan, tapi jarang dilakukan untuk mencegah penyakit . Hindari sabun anti bakteri yang mengandung triclosan, karena berkontribusi terhadap invasi super dari bakteri tersebut . Gunakan sabun biasa dengan air hangat dan gosoklah  tangan selama sekitar 20 detik terutama saat :

  • sebelum dan sesudah makan atau menyiapkan makanan 
  • setelah menggunakan wc
  • setelah memegang uang , gagang pintu , dan surat 

Tidurlah yang cukup  karena kelelahan menyebabkan kerentanan terhadap tubuh dari  dari segala jenis penyakit.

Salah satu tindakan pencegahan  rutin  untuk terhindar flu antara lain antara lain mengkonsumsi :

  • minyak ikan  cod satu sendok teh setiap hari untuk anak-anak dan 1 sendok makan setiap hari untuk orang dewasa . 
  • vitamin C dari buah lemon , jeruk ,  strawberry rasa dan lain-lain.
  • Vitamin C dari suplemen juga penting . Anak-anak harus mendapatkan sekitar 500 mg sehari dan orang dewasa harus mendapatkan 1.000 sampai 2.000 mg . Tidak dianjurkan mengkonsumsi vitamin C secara berlebihan karena  akan menyebabkan mencret.
  • Olahraga yang cukup
  • Jaga kebersihan lingkungan


B. Sesudah Terjangkit Flu

Salah satu cara terbaik untuk melawan virus adalah pencegahan, namun apabila  terjangkit virus tersebut salah satunya adalah dengan mengkonsumsi antivirus. Salah satu antivirus  adalah zinc ( 50 mg per hari untuk orang dewasa , 15 mg untuk anak-anak ) dan vitamin A ( 25.000 III sehari-hari; hindari jika Anda sedang hamil atau menyusui ) . Semua ini  dapat juga digunakan sebagai penanggulangan sebelum terkena penyakit (preventif). Vitamin D juga penting untuk tetap sehat . Vitamin D  sebagai nutrisi penting tidak hanya untuk tulang , tetapi juga untuk kesehatan hati , integritas sel , pencegahan kanker , dan kemungkinan pencegahan virus flu . Tingkat optimal berkisar antara 60 dan 90 mg / mL .

Jika Anda menderita sakit tenggorokan , cobalah cairan antivirus yang mengandung  eucalyptus atau zat mentol lain ( seperti semprotan Ol bas atau pastilles ) . Eucalyptus bekerja dengan baik untuk mencegah dan mengobati radang tenggorokan karena virus, biasanya yang mudah didapat yaitu permen Viks yang banyak dijual di apotek . Solusi lain  yaitu mengkonsumsi minyak jeruk pahit untuk menyembuhkan infeksi tenggorokan .

Jika flu Anda dimulai dengan batuk ,  teh lemon hangat dicampur  madu dapat bekerja baik untuk mengurangi sakit.




sumber : (Kane, Emily A, ND, LAcBetter Nutrition71.8 (Aug 2009): 18-19)

Kamis, 14 Februari 2013

Makanan Penurun Kolesterol Jahat


Meningkatnya masyarakat yang terkena penyakit akibat kolesterol menyebabkan kebutuhan akan obat juga meningkat. Biaya pengobatan yang mahal mendorong masyarakat untuk aktif mencegah sejak dini. Untuk mendukung hal tersebut, masyarakat bisa melakukan mulai dari hal yang sederhana seperti mengonsumsi bahan pangan yang dapat menurunkan kadar kolesterol jahat dalam tubuh. Bahan pangan tersebut antara lain :

1.   Kacang-kacangan


Kacang-kacangan baik untuk jantung Anda. Setiap porsi kacang mengandung serat yang tinggi, yang mampu mengurangi kolesterol jahat  atau LDL. Kacang-kacangan juga  membantu memberikan perasaan puas (kenyang)  setelah Anda makan. Bahkan, sebuah penelitian dari Arizona State University pada tahun 2008 menemukan bahwa peserta studi yang mengonsumsi setengah cangkir kacang per hari, selama perjalanan 24-minggu, menurunkan kolesterol mereka  8 persen.

2. Minyak Zaitun


Salah satu cara mudah untuk menyapu lemak jenuh yang mengancam kesehatan jantung adalah dengan menggunakan satu sendok teh minyak zaitun.  Sebagai alternatif pengganti  sesendok mentega untuk keperluan makanan Anda. Minyak zaitun akan meningkatkan HDL, atau kolesterol baik.

3.  Ikan

Ikan lau terutama salmon, tuna , dan sarden merupakan ikan yang baik untuk menaikan kolesterol baik . Mengonsumsi berbagai jenis ikan selin memenuhi kebutuhan gizi juga akan meningkatka kualitas hidup Anda. Untuk ikan jenis tertentu seperti salmon dan tuna kaya akan omega 3 yang baik untuk jantung Anda.

4.   Gandum


Gandum adalah bahan pangan yang baik untuk kesehatan. Alasannya adalah bahwa semangkuk gandum setiap pagi merupakan sumber yang kaya serat, yang membantu menjaga tubuh Anda langsing, membantu pencernaan, menurunkan kolesterol, dan membuat Anda merasa kenyang lebih lama.

5. Almond


Almond atau masyarakat Indonesia biasa menemukan dalam makanan coklat, ternyata baik untuk kesehatan. Tanaman yang berasal dari Timur Tengah ini, berdasarkan penelitian, diketahui mengandung minyak sebanyak 49% yang terdiri dari asam omega-9, asam omega-6, asam palmiat, oleum amigdalae dan lain-lain. Selain minyak tadi, almond juga memiliki kandungan seperti karbohidrat, serat, gula, vitamin E, asam lemak tak jenuh, vitamin B dan C, kalsium, zat besi, fosfor, seng, kalium dan juga magnesium.

6. Anggur Merah


Anggur merah kaya akan antioksidan. Katanya menurut penelitian di Universitas Harvard, seseorang yang meminum satu gelas anggur merah setiap hari kadar LDL nya menurun.

7. Teh Hijau


Manfaat teh hijau begitu besar. Kesegarannya memang menggiurkan untuk dinikmati. Selain karena kesegarannya, teh hijau kaya akan anti oksidan yang membantu mengurangi penyakit kanker, dan mengatur kadar glukosa bagi penderita diabetes.

Selain itu mengonsumsi teh hijau secara rutin dipercaya mampu mengurangi kadar LDL atau kolesterol jahat dalam tubuh. 

8. Strawberry



Siapa sih yang tidak suka dengan strawberry. Selain rasanya yang nikmat strawberry juga kaya akan manfaat. Kandungan strawbery kaya akan pektin, yaitu serat larut yang mampu mengurangi kadar kolesterol.

9. Avocado



Alpukat memiliki banyak manfaat. Selain sebagai penghalus kulit, alpukat mampu untuk mengurangi kadar LDL dalam tubuh.

10. Kedelai


Kedelai kaya akan protein. Selain itu kedelai mampu meningkatkan HDL atau kolesterol baik.


=======================
Sumber photo : shutterstock.com
Sumber isi : Diambil dari berbagai sumber

Rabu, 06 Juni 2012

Manfaat Kunyit Bagi Kesehatan Tubuh

Habis beli Kunyit Asam Sidomuncul eh rasanya pengen menuliskan manfaat minum kunyit. Yang saya baca di bungkus Kunyit Asam Sido Muncul, ternyata kunyit itu mengandung zat anti oksidan serta curcuminoid. Putri kerajaan jaman dulu sering memanfaatkan kunyit untuk menjaga kecantikan agar raja tertarik dengan para putri kerajaan tersebut. Berikut manfaat kunyit yang lain yang saya ambil dari bungkus Kunyit Asam Sido Muncul.

Manfaat kunyit adalah sebagai berikut :

  • Menjaga kecantikan dan kehalusan kulit
  • Memperlancar haid serta mengurangi nyeri haid
  • Memperbaki pencernaan serta metabolisme tubuh
  • Mengurangi bau badan
  • Membantu menjaga kerampingan tubuh serta menurunkan kolesterol 
  • Baik untuk menjaga fungsi hati
Kunyit Asam Sido Muncul

Rabu, 18 Januari 2012

Membersihkan Pulau Dari Kotoran Kuda


Andong/dokar/kereta atau yang lainnya telah menjadi alat transportasi bagi bagi rakyat Indonesia. Kendaraan tersebut anyak digunakan didaerah pedesaan atau perkotaan. Walaupun sekarang ini sudah banyak warga masyarakat yang telah memilliki kendaraan bermotor namun masih banyak juga warga masyarakat yang menggunakan andong untuk keperluan transportasinya, terutama untuk masyarakat kelas menengah kebawah. Selain karena faktor hubungan sosial dengan kusir dokar, penumpang memilih angkutan tersebut juga karena harga angkutan tersebut bisa ditawar, atau jika sudah berlangganan biaya bisa dibayar lain waktu.

Sudah menjadi fakta bahwa di kota-kota di Indonesia baik besar atau kecil angkutan tradisional ini menjamur. Sudah banyak masyarakat terbantu dengan angkutan tersebut. Kendaraan tersebut telah menjadi ciri kendaraan tradisioanal Indonesia. Sehingga kelestariannya pun perlu dipertahankan.

Tak terkecuali di Mataram Pulau Lombok, Pulau yang terkenal karena pariwisatanya itu terdapat alat angkutan yang bernama cidomo (cikar dokar motor). Bentuknya hampir sama dengan dokar kebanyakan di Pulau Jawa, namun berbeda di bagian roda. JIka roda dokar kebanyakan menggunakan roda yang terbuat dari kayu, sedang cidomo rodanya terbuat dari roda mobil. Cidomo di Pulau Lombok kurang terurus dengan baik. Populasinya yang banyak, dijalanan sering mengganggu  kendaraan jenis lainnya. Apalagi sebagian besar cidomo tanpa dilengkapi dengan penadah kotoran kuda. Sehingga jalan-jalan di Kota Mataram dan sekitarnya banyak di kotori oleh kotoran kuda dari cidomo tersebut.

Lombok merupakan tujuan wisata penting di Indonesia. Tahun 2011 jumlah wisatawan yang berkunjung ke Pulau Lombok mencapai 886.880 orang (Disbudpar NTB). Letak Lombok yang tidak jauh dari Pulau Bali akan memungkinkan jumlah wisatawan ditahun-tahun yang akan datang akan bertambah banyak. Kebanyakan wisatawan yang berada di Pulau Lombok mengunjungi juga Kota Mataram karena faktor akomodasi dan sebagainya. Untuk itu Kota Mataram perlu untuk menata diri guna bersiap menyambut wisatawan. Apalagi banyak juga wisatawan yang berlibur di Bali kemudian mengunjungi Lombok. Dengan adanya lingkungan yang kotor untuk wisata bisa jadi para wisatawan tersebut hanya berkunjung satu kali saja tanpa ada perasaan penasawan ingin kembali ke Lombok.

Cidomo sudah menjadi bagian dari masyarakat Mataram dan sekitarnya. Angkutan tersebut banyak digunakan terutama oleh para ibu-ibu untuk pergi kepasar. Populasinya yang banyak sering mengakibatkan masalah yakni jalan-jalan di Kota Mataram menjadi tercemar karena kotoran kuda tersebut. Dampaknya yaitu pada saat kotoran hewan kuda masih bawah maka secara tidak langsung jika terkena mobil atau kendaraan lain kotoran tersebut akan mengotori kendaraan yang menginjaknya, tentu saja hal tersebut berarti telah memindahkan kotoran ke tempat lain melalui peranrara kendaraan. Dan tentu saja kotoran yang masih basah tersebut merupakan sarang untuk Clostridium tetani  sebagai penyebab penyakit tetanus. Kotoran yang masih basah juga menimbulkan bau yang tidak sedap untuk hidung dan akan mengganggu kesehatan.Bukan hanya dari kotoran yang masih basah saja tetapi kotoran kuda yang sudah kering juga menimbulkan masalah yang tidak kalah seriusnya. jika kotoran kering dan terkena angin maka kotoran tersebut akan gabung bersama debu terbang ke hidung dan ke permukiman warga. Hal ini akan menjadi pengganggu untuk kesehatan masyarakat ada berbagai macam penyakit yang akan ditimbulkan oleh hal tersebut antara lain yang berkaitan dengan saluran pernafasan dan juga penyakit ke mata dan kulit karena debu yang mengandung bibit penyakit tersebut.

Langkah untuk mengatasi berbagai masalah diatas yakni dengan memasang penada kotoran hewan di bagian belakan kuda. Dengan hal tersebut diharapkan akan mampu untuk mengurangi jumlah kotoran hewan yang beredar di kota khususnya Kota Mataram. Sehingga hasil akhir yaitu sebuah kota yang nyaman untuk ditinggali.
Gambar : Contoh cidomo yang menggunakan penadah kotoran kuda. (Gambar koleksi pribadi )


Diharapkan dengan langkah kecil dengan banyak manfaat tersebut minimal dapat membuat warga kota menjadi nyaman dan para wisatawan  yang datang ke Pulau Lombok lebih betah tinggal lama lagi di pulau tersebut. Dengan kebersihan jalan-jalan di Lombok dari kotoran kuda merupakan langkah kecil untuk merubah hal yang lebih besar. Yakni kesehatan warga baik dan sektor pariwisata akan berkembang . Berkembangnya sektor pariwisata akan ikut meningkatkan pendapatan warga Lombok. Dan dengan kesehatan warga yang baik akan meningkatkan sumberdaya manusia warga Lombok. Apalagi NTB merupakan Provinsi di Indonesia yang indeks pembangunan manusianya terendah di Indonesia, salah satu peningkatan indeks tersebut berasal dari sektor kesehatan.

Langkah-Langkah Nyata Untuk Mengatasi Masalah Diatas


1. Dengan melakukan sosiali sasi kepada pada pemilik kendaraan Cidomo akan pentingnya melakukan pemasangan wadah kotoran kuda.
2. Memberikan dan melakukan pemasangan wadah kotoran kuda gratis ke semua cidomo

Kamis, 24 November 2011

Manfaat Buah Duwet (Syzgium cumini)

Enak juga  tinggal di lingkungan yang memiliki tanaman buah-buahan. Belum lama ini saat sore hari, saat lagi suntuk-suntuknya didalam kamar tiba-tiba saja Saya berpikiran untuk keluar. Dan pada saat membuka pintu dan terdiam sebentar, tanpa saya sadari mata saya tertuju pada sebuah pohon yang lagi tumbuh didepan mess. Terlihat dari jauh buah kecil berwarna putih membangkitkan nafsu saya untuk segera memetik buah tersebut. Buah itu yaitu buah duwet.
Buah Duwet

Buah Duwet

Syzgium cumini

Daun buah duwet


Rasanya seperti buah salam, yaitu sepet agak manis-manis dikit, tetapi ukurannya lebih besar dari buah salam. Buahnya sebesar ukuran kelereng, sementara bijinya hampir mencapai 70 persen dari keseluruhan buah.

Tinggi pohon yang saya panjat itu sekitar lima meter, belum terlalu tinggi sih, jadi saya berkeinginan untuk memanjat walaupun menggunakan sandal. Dengan perasaan yang agak takut, karena licin habis diguyur hujan, Saya dengan langkah hati-hari  memetik buah duwet.
Setiap kali memetik buah duwet, langsung saya telan mentah-mentah tanpa mempedulikan kebersihan-nya. Ya tidak apa-apa sih, kan habis hujan jadi masih sedikit bersih lah, ya walaupun disekitar tempat tinggalku pada waktu itu lagi musim lalat.

Sebenarnya buah duwet memiliki berbagai macam warna, yang paling banyak adalah warna ungu. Jika makan buah duwet yang berwarna ungu akan menyebabkan mulut kita juga ikut berwarna ungu seperti warna buah yang kita makan. Tetapi, untuk buah duwet yang berwarna putih, jika dimakan, didalam mulut kita tidak memberi efek warna, ya mungkin karena warnanya  seperti warna kulit rongga mulut manusia jadi yang tidak menyebabkan efek warna jika dimakan.

Manfaatnya sih banyak banget antara lain
  • Penyembuhan luka diabetes
  • Anti oksidan
  • Mencegah kelebihan kolesterol
  • Mengobati mencret
Kalau untuk saya, pada waktu memetik  itu sih, buah duwet untuk mengobati kelaparan setelah bangun tidur. Tidak disangka ya!! buah yang kelihatannya tidak menarik tetapi manfaatnya sangat besar. Saya hampir tidak pernah menjumpai buah tersebut dijual di pasar. Mungkin, karena masyarakat tidak mengetahui manfaatnya yang besar. Memang buah tersebut termasuk buah yang ndeso alias kampungan. Bayangkan saja, buah yang kecil sebesar buah anggur yang rasanya saja sepet itu, memang siapa sih yang mau makan buah yang sepet, lah wong untuk membeli buah yang manis dan berpenampilan segar (anggur, jeruk, apel, alpukan dsb) mampu.

Daun buah duwet
Karena pengentahuan masyarakat yang terbatas mengenai buah duwet itulah yang menyebabkan buah duwet tidak menarik untuk dibudidayakan oleh masyarakat. Buah duwet selama ini hanya tumbuh liar dialam bebas tanpa diurus mansusia. Pohon buah ini relatif untuk bisa hidup diberbagai kondisi daerah. Jika pengetahuan masyarakat mengenai manfaat buah duwet itu baik, saya rasa buah duwet akan menjadi tanaman yang diperhitungkan oleh masyarakat. Dan jika, penanaman pohon duwet itu terus meningkat di Indonesia, Saya yakin orang Indonesia jarang yang terkena penyakit diabetes. HAHA

Kamis, 29 September 2011

Ciri-ciri Penderita Rabies

Rabies adalah sebuah penyakit yang disebabkan oleh virus yang termasuk dalam famili Rhabdovirus, genus Lyssa virus

Gejala rabies untuk stadium awal antara lain :
  • demam
  • lemas
  • tidak nafsu makan
  • mual

Dan setelah merasa gejala yang demikan perlu diperhatiakan yaitu apakah sebelumnya anda pernah mengalami gigitan hewan penular rabies. dan kadang orang tidak menyadari kalau itu rabies karena luka nya telah sembuh, jika yang ada demikian maka jika ada nyeri , panas, dan rasa kesemutan pada luka bekas gigitan maka anda perlu untuk mencurigai hal tersebut sebagai gejala rabies.

Pada stadium lanjut ciri orang yang terkena rabies yaitu :
  • hydrophobia ( rasa takut pada air),
  • kepekaan tinggi terhadap rangsangan sinar,suara dan angin, 
  • setelah itu penderita rabies kejang-kejang, dan setelah itu akan muncul air liur dan air mata secara berlebihan, dan diahiri dengan kelumpuhan dan biasanya penderita meninggal da4-6 hari setelah gejala pertama muncul.
Sedang Ciri rabies pada hewan :
  • ketakutan
  • agresif menyerang manusia
  • kesulitan minu air
  • kesulitan bernafas
  • dan kejang
Hewan penyebar rabiesantara lain kucing, monyet, kelelawar, dan binatang liar laninnya

 Setiap tahun sekitar 55.000 orang meninggal dunia karena penyakit ini. Lebih dari 99% dari jumlah seluruh penderita rabies yang meninggal berada di Benua Asia dan Afrika. Setiap tahun ada sekitar 7 juta orang terkena penyakit ini . Sebagian besar penderita rabies berasal dari keluarga miskin yang terbatas akses untuk kesehatan. Masyarakat miskin ini enggan untuk menjaga kesehatan terutama kesehatan ternak mereka yaitu anjing (HU, R L; FOOKS, A R; ZHANG, S F; LIU, Y; ZHANG, F. Epidemiology and Infection136.11(Nov 2008): 1556-63.).

Tulisan ini dibuat setelah membaca dari harian Kompas edisi Rabu, 28 September 2011, halaman 14.

Selasa, 15 Maret 2011

病放射性核放射線のために

病放射性核放射線のために
白血病、甲状腺癌、肺癌、肝臓がん、骨がん、腎臓がん、膵がん、卵巣がん、品質penururan遺伝子、精神遅滞、高い乳児流産、先天性欠損症やその他の出生異常の放射線の影響を受ける地域で発生することがあります。核。精神遅滞、神経障害、成長障害、小頭症(小さなヘッドサイズ)、ダウンズ症候群、徐々に死に至る物理的な障害。

Rabu, 15 Desember 2010

Mengatasi Gusi Berdarah

Dilansir Nlm.nih.gov, Rabu (15/12/2010), berikut beberapa cara yang dapat dilakukan untuk mengatasi gusi berdarah:

1. Hindari penggunaan tembakau dan merokok yang dapat memperburuk gusi berdarah
2. Kontrol perdarahan gusi dengan memberi tekanan langsung pada gusi dengan kain kasa yang direndam dalam air es
3. Jika Anda telah didiagnosa kekurangan vitamin, maka segeralah cukupi kebutuhan vitamin.
4. Batasi asupan gula. Kelebihan gula dalam makanan ringan, soda manis atau makanan olahan dapat menyebabkan kerusakan gigi dan memperparah pendarahan.
5. Hindari obat pengecer darah seperti aspirin, kecuali dokter Anda merekomendasikannya.
6. Makan banyak buah yang mengandung vitamin C dan juga makanan yang mengandung banyak kalsium. Kalsium dapat membantu dalam memperbaiki kerusakan gigi yang berkelanjutan karena cedera gusi.


Selain karang gigi, ada beberapa penyebab lain gusi berdarah antara lain:

1. Infeksi bakteri, jamur atau virus.
2. Adanya gangguang pendarahan lain
3. Menyikat gigi terlalu keras
4. Perubahan hormon selama kehamilan
5. Idiopathic thrombocytopenic purpura (ITP), yaitu penyakit darah yang tak cukup memiliki sel darah merah.
6. Pemasangan gigi palsu yang tidak pas
7. Flossing yang tidak sesuai
8. Infeksi yang terjadi karena pada gigi dan gusi
9. Leukemia
10. Penggunaan pengencer darah
11. Kekurangan vitamin K

Tapi biasanya gusi berdarah tidak sesakit sakit hati. Tetapi gusi berdarah bisa menyebabkan infeksi penyakit dalam seperti jantung dsb.

sumber: detik.com

Minggu, 28 November 2010

Tips Merawat Kaki (menjaga kesehatan kaki)

1. Jika sepatu yang Anda pakai pas-maka pakailah!
Ketika anda melakukan aktifitas yang menggunakan sepatu jauhkan diri anda dari  sepatu sempit, yang berhak tinggi atau sepatu yang tidak dipakai terlalu sering, seperti sepatu pakaian, karena dapat mengganggu kaki dan menyebabkan lecet, kapalan, pembengkakan dan bahkan cedera pergelangan kaki parah. "Untuk mencegah masalah itu, pilihlah sepatu yang memiliki tumit rendah dan cocok dengan panjang,
lebar dan kedalaman kaki Anda, 
 
2. Jangan makan makanan ber purin tinggi (dapat terkena asam urat)
Makan makanan tertentu dan minuman yang mengandung purin tinggi, seperti kerang, daging merah, anggur merah dan bir dapat memicu nyeri yang sangat menyakitkan, kondisi ketika asam urat menumpuk dan mengkristal di dalam  sendi Anda. "Seringkali yang
terpengaruh pertama kali adalah jempol kaki. Dan asam urat ini  sensitif terhadap perubahan suhu,

Kamis, 11 Maret 2010

Obat Kanker yang Murah (dari teh pepaya)

-->

Daun pepaya tidak hanya enak dibuat masakan, tetapi lebih dari itu, teh dari daun pepaya juga bisa dimanfaatkan menjadi senjata pelawan kanker yang efeknya disebut para ilmuwan "sangat dramatis". "Terutama, untuk membunuh sel-sel tumor di tubuh," ujar peneliti dari Universitas Florida, Nam Dang. Bersama koleganya, ia meneliti efek pepaya sebagai anti kanker dan mempublikasikannya di Journal of Ethnopharmacology.


Dalam penelitiannya, ia menggunakan sample dari lima macam kanker berbahaya yaitu kanker serviks, payudara, hati, paru-paru, dan pankreas. "Efeknya sungguh di luar dugaan," ujarnya.
Dalam penelitian Dang, ekstrak daun pepaya mampu mendukung produksi molekul yang disebut cytokine tipe Th1, yang sangat bermanfaat secara reguler bagi sistem imun tubuh. Molekul ini juga mampu mendukung tubuh melawan berkembangnya sel-sel kanker di kelima organ utama tadi.
Dang juga menyebut, pepaya adalah pohon yang dimanfaatkan sebagai tanaman obat hampir di seluruh suku bangsa di dunia, terutama di Asia. Hasil penelitiannya diilhami kebiasaan masyarakat Aborigin di Australia dan suku asalnya di Vietnam yang secara reguler mengonsumsi teh daun pepaya.
Menurut mereka, ekstrak pepaya juga tidak mempunyai efek samping apapun bagi sel normal. "Dia bisa dipersandingkan dengan pengobatan kanker secara modern," ujarnya.


sumber berita: http://www.republika.co.id/
suber gambar:
http://commons.wikimedia.org/wik...leaf.jpg

Senin, 26 Oktober 2009

Bahaya kerokan

Bahaya kerokan
Mungkin semua orang Indonesia pernah merasakan apa yang disebut dengan masuk angin. Tahukah anda (saya soktahu hehe) bahwa penyakit tersebut hanya ada di Indonesia. Sedangkan diluar negeri tidak ada istilah "masuk angin" kalau di ingriskan “wcatch a cold” . Orang luar negeri biasa mendiagnosa penyakit yang kalau di Indonesia ini disebut dengan “masuk angin”  dengan  istilah “daya tahan tubuh yang menurun”.


sebab masuk angin

ada beberapa penyebab  gejala masuk angin . Diantaranya adalah cuaca dan masuknya udara ke dalam tubuh.

Cuaca yang dingin dapat menimbulkan mekanisme “vasoconstricion“ dimana terjadi penyempitan pembuluh darah . Akibatnya mekanisme untuk menghambat pengeluaran kalori berlebihan dari tubuh, sehingga tidak terjadi hipotermi. vasokonstriksi (penyempitan) pembuluh darah ini dapat mengakibatkan peredaran darah di tubuh kita kurang lancar, sehingga hasil metabolisme, dan asam laktat terakumulasi pada otot-otot . Akibatnya pegal-pegal dan seluruh tubuh kita tidak enak.

penyebab lain adalah masuknya udara dan tertelan melalui rongga mulut atau istilah kedokterannya aerophagi. Gejala umum yang ditimbulkan adalah perut kembung akibat akumulasi gas dan udara yang masuk terkumpul secara berlebihan di organ lambung. Penderita akan mengalami dyspepsia, yaitu nyeri atau rasa tidak nyaman pada perut bagian atas atau dada yang mengakibatkan perut terasa penuh, sakit bahkan terasa terbakar. Bisa juga disebabkan oleh kebiasaan merokok.

Kalau orang Indonesia ada yang terkena masuk angin maka akan segera untuk mendapatkan kerokan/kerik. Cara mengerik yaitu minyak kayu putih atau balsam/ krim tertentu dioleskan pada bagian tubuh yang dirasa tidak enak. Kemudian dengan sebuah alat kerik biasanya uang logam yang ujungnya terdapat garis-garis digosokan pada kulit, Setelah digosok dan timbul warna kemerah-merahan maka kerokan dianggap berhasil.
Memang hasil yang didapatkan memuaskan bagi orang yang sudah dikerok, karena biasanya tubuhnya akan merasa lebih enteng . Apalagi dilanjutkan dengan tidur maka tidur pun akan menjadi lebih nyaman dan lebih puas.
Sebenarnya bahaya yang ditimbulkan oleh kegiatan mengerik yaitu pada saat alat yang digunakan untuk mengerik mengenai pori-pori kulit maka pori-pori tersebut akan membesar dan ini akan memudahkan  terkena masuk angin yang berikutnya atau kuman/virus/bakteri mudah masuk kedalam tubuh karena pori-pori kulit yang semakin membesar tersebut.
Efek dari ketagihan/kecaduan kerokan kemungkinannya sangat besar. Hal ini biasanya dilakukan oleh orang yang sejak pertama mendiagnosa penyakitnya dengan masuk angin di atasi dengan kerik  tanpa mencoba cara-cara yang lain. 
Nah semakin banyak dikerok maka semakin besar kemungkinannya untuk terkena masuk angina. atua penyakit yang lain. Maka cara yang tepat untuk mengatasi masuk angin agar tidak datang menyerang adalah dengan cara meningkatkan daya tahan tubuh. Berolahraga secara teratur seperti jogging, senam, berenang, main tenes, badminton, dan lain sebagainya. Istirahat yang cukup, makan-makanan yang sehat yang seimbang, serta menjaga pola hidup sehat seperti menjaga kebersihan lingkungan dan menjaga kesehatan diri. Buktikanlah….

diolah dari berbagai macam sumber

Makan Bersama di Lombok Namanya Begibung

     Halo, teman-teman! Kali ini saya mau berbagi pengalaman saya yang pernah mendapat undangan makan dari teman dalam rangka maulid nabi. A...

Populer, Sist/Broo